Bens Radio 106.2 FM Jakarta
Bens Radio – Badan Meteorologi Klimatologi dan Geofisika (BMKG) mengatakan gempa yang berkekuatan Magnitudo 6,7 di Sumur, Banten pada hari Jum’at 14 Januari 2022 merupakan peringatan untuk potensi gempa Megathrust Selat Sunda mencapai M 8,7. Daryono selaku Koordinator Mitigasi Gempabumi dan Tsunami BMKG mengatakan bahwa pemerintah dan masyarakat harus siap untuk mengantisipasi adanya Megathrust Selat sunda yang akan datang.
Daryano menyebutkan bahwa gempa yang terjadi pekan lalu bukanlah kategori gempa Megathrust, melainkan gempa intraslab. Gempa intraslab berada di bawah Megathrust yang artinya di bawah bidang kontak antar lempeng bumi.
Lalu, apa itu Megathrust? Gempa Megathrust adalah gempa bumi yang sangat besar yang terjadi di zona subduksi, sebuah wilayah di mana salah satu lempeng tektonik bumi terdorong ke bawah lempeng lainnya. Gempa Megathrust dikabarkan dapat memicu tsunami, sebab gerakan dorongan gempa Megathrust menyebabkan gerakan vertical besar di dasar laut dan memindahkan sejumlah besar ait yang bergerak menjauh dari gerakan bawah laut menjadi tsunami.
Dampak dari ancaman Megathrust ini juga berpotensi pada adanya tsunami yang bisa mencapai 20 meter. Prediksi tsunami ini akan berdampak ke beberapa wilayah di pulau jawa seperti sebagian wilayah Jakarta yaitu Pluit, Ancol, Gunung Sahari, Kota Tua hingga Gajah Mada. Selain wilayah Jakarta, BMKG menyebutkan bahwa Banten, seluruh Jawa Barat dan Lampung juga di prediksi akan terkena dampak yang tidak ringan dari bencana ini.
Tapi jangan khawatir nih Abang None, BMKG mengeluarkan prediksi terkait potensi bencana gempa dan tsunami ini bukan untuk menakut – nakuti masyarakat. Melainkan sebagai bentuk peringatan agar lebih waspada terhadap kejadian alam yang tak menentu. Untuk mengatasi gempa dan meminimalkan resiko tsunami, BMKG menyarankan untuk memaksimalkan fungsi tanggul pada bibir pantai. Sebab, tanggul ini tidak hanya berperan untuk mengurangi dampak buruk tsunami, tapi juga bisa mengantisipasi adanya banjir rob.
Nah itu dia Abang None penjelasan mengenai prediksi gempa dan tsunami raksasa di Kawasan Pulau Jawa. Semoga kite selalu waspada dan bersiap ngadepin bencana alam di tahun eni ye.
Penulis : Bunga Alisha
Editor : M.Rizky Viananda
Pantengin terus yee Bens Radio 106.2 FM Betawi Punye Gaye Seleranye siapa aje.
Written by: admin
Ancaman Megathrust 8,7SR dan Tsunami Selat Sunda H Beno Benyamin
Ancaman Megathrust 8,7SR dan Tsunami Selat Sunda H.Beno Benyamin
Post comments (0)