Rilis “Would You”, lagu Elian didengar masuk Spotify Asia

today10/07/2021

Background

Screenshot 2021 07 10 08 55 49

Jakarta (ANTARA) – Setelah lama berada di balik layar sebagai produser musik, musisi Elian kini menjajal sebagai penyanyi dengan menggandeng Bretya Adhi.

Elian merilis lagu bertajuk “Would You” yang sudah dapat didengarkan sejak 2 Juli lalu di platform digital. Bahkan lagu tersebut langsung masuk ke beberapa Spotify Playlist di Asia Selatan yang cukup bergengsi yaitu, New Music Friday Indonesia, New Music Friday Singapore, New Music Friday Malaysia.

Selain itu, lagunya juga masuk dalam New Music Friday Thailand, New Music Friday Philippines, New Music Friday Vietnam, New Music Friday Taiwan dan New Music Friday HongKong.

“Pastinya senang banget lagu ini disambut baik tidak hanya di Indonesia, tapi sampai Asia,” ujar Elian dalam keterangan resminya pada Sabtu.

Bretya Adhi sendiri ditemukan Elian melalui TikTok dan langsung diajak berkolaborasi. “Would You” diaransemen oleh Elian dengan irama pop elektronik dan bercerita tentang rasa rindu pada kegiatan sebelum pandemi.

Baca juga: Thavita rilis lagu “Kuat”, berikan semangat untuk wanita

Untuk membuat lagu semakin apik, Elian mengajak Dhandy Annora, peraih Penghargaan Tim Produksi Suara Terbaik AMI Awards 2020 untuk mixing dan mastering lagu “Would You”.

“Lagu ini mencoba mengobati rasa rindu terhadap semua malam minggu yang terlewatkan karena pandemi,” kata Elian.

Elian yang memiliki nama asli Bintang Elian Sinay lahir dari keluarga Ambon. Musisi kelahiran 24 Januari 1998 ini memang memiliki darah musisi.

Kakeknya merupakan pemain saksofon, sedangkan sang nenek dikenal sebagai penyanyi. Sementara pamannya merupakan salah satu personel band legendaris Indonesia yaitu The Rollies.

Sejak kecil, Elian sudah menguasai banyak alat musik. Dia belajar bermain drum sejak umur 4 tahun. Dia juga bisa memainkan gitar, bass dan piano.

Ketika remaja, lagu-lagu Skrillex dan Zedd banyak membawa pengaruh kepada Elian. Dia lalu membentuk duo disjoki bernama DooBac bersama Matt Alatas.

Pada 2018, dia kembali bersolo karier dan merilis sejumlah lagu tunggal dan mini album seperti lagu “By My Side”. Lagu kolaborasinya dengan Azia Riza yang berjudul “You Gotta (Slow Down)” pernah masuk dalam daftar Spotify Indonesia Viral 50.

Baca juga: Rinni Wulandari dan Yarra Rai kolaborasi di “Snake on Apple Trees”

Baca juga: FLØRE ceritakan patah hati dan ironi lewat “Bad Medicine”

Baca juga: Dead Bachelors kembali dengan “It’s You”

Pewarta: Maria Cicilia
Editor: Maria Rosari Dwi Putri
COPYRIGHT © ANTARA 2021

Sumber : https://www.antaranews.com/berita/2259238/rilis-would-you-lagu-elian-didengar-masuk-spotify-asia

Written by: admin

Post comments (0)

Leave a reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *


0%
Chat Bens Radio
1
Nyok Abang None Yang Mau Kirim2 Salam
Bens Radio 106,2 FM
Nyok Yang Mau Kirim2 Salam,
Abang None Bisa Langsung Berinteraksi Dengan Penyiar Bens Radio Langsung Loh!!!