play_arrow

keyboard_arrow_right

Listeners:

Top listeners:

skip_previous skip_next
00:00 00:00
chevron_left
  • cover play_arrow

    Bens Radio 106.2 FM Jakarta

Liburan di dekat rumah jadi pilihan melepas penat di tengah pandemi

today15/06/2021

Background

tersedia juga ruang bersama

Jakarta (ANTARA) – Saat ini, pandemi masih menjadi penghalang orang untuk bepergian jauh sehingga “staycation” atau liburan di dekat rumah dengan menyewa kamar hotel bisa menjadi pilihan melepaskan penat dari kegiatan harian yang serba terbatas akibat pandemi.

Bagi sebagian orang pilihan berlibur dengan cara menjadi turis dan mengeksplorasi berbagai tempat di kota sendiri ini agar bisa melepaskan kangen dari kegiatan wisata ke berbagai tempat.

Namun, menyewa hotel ini dapat menjadi kendala tersendiri bagi para pelancong tersebut, terutama bagi mereka yang mencari penginapan yang terletak di lokasi strategis, fasilitas mumpuni, gaya hidup anak muda, dan yang terpenting ramah di dompet.

Pasalnya, tidak banyak hotel dengan harga murah berada di tengah kota, dengan fasilitas yang bisa menunjang untuk gaya hidup masa kini yang dekat dengan fasilitas “gadget“.

Baca juga: Bobobox tindak tegas pelaku pelecehan seksual

Saat ini, ada salah satu penginapan yang menawarkan hal tersebut, yakni Bobobox pods, penginapan dengan konsep hotel kapsul modular (pods) berteknologi yang kini sudah tersebar di lima kota besar dengan lokasi strategis dan harga yang tergolong ramah di kantong.

Tengah pekan lalu, ANTARA mencoba fasilitas hotel kapsul di Bobobox Pods Dago, Bandung, salah satu cabang hotel dari PT Bobobox Mitra Indonesia (PT BMI), salah satu perusahaan rintisan (startup) besutan Indra Gunawan dan rekannya Antonius Bong dari Kota Kembang yang menawarkan pengalaman menginap konsep teknologi modern.

Pada bagian depan, hotel yang berlokasi di Jalan Sultan Tirtayasa Nomor 11 itu, bangunan hotel terlihat berasal dari bangunan tua namun dirancang sedemikian rupa untuk menciptakan kesan bentuk hotel yang modern dan kekinian.

Memasuki kawasan hotelnya, pelataran parkir terlihat cukup sempit yang hanya bisa memuat beberapa mobil dan belasan motor. Namun hal ini sudah diberitahukan oleh pihak hotel bahwa hotel mereka di lokasi tersebut, memiliki lapangan parkir yang terbatas.

DSC08904 Edit 1
Lobi hotel Bobobox Pods Dago, Jalan Sultan Tirtayasa Nomor 11, Bandung, Kamis (10/6/2021). (Antara/Ricky Prayoga)




Ketika masuk ke area lobi, kita akan disambut oleh petugas hotel yang mengenakan seragam dengan bentuk menyerupai piyama (baju tidur) dengan ramah untuk membantu proses administrasi dan penjelasan berbagai aturan kepada tamu sebelum menginap di hotel seperti dilarang membuat suara keras pada jam 21.00-07.00.

Area lobi itu juga, selain terdapat meja resepsionis, juga dilengkapi loker sepatu yang jumlahnya sesuai dengan jumlah kamar, serta ada juga ruang kerja (working space) bagi para tamu yang hendak mengerjakan tugas atau menyelesaikan pekerjaannya.

Baca Juga Abang None :  Kiat atasi dinding rumah rembes air saat musim hujan

Sebelum menginap pastikan pada gawai pintar kita terpasang aplikasi Bobobox, hal ini karena setelah selesai melaksanakan proses administrasi di meja resepsionis, petugas hotel tidak akan menyerahkan kunci unit pada tamu selain kunci loker sepatu sesuai nomor unit kita.

Baca juga: Bobobox raih pendanaan Seri A 11,5 juta dolar AS

Kunci unit sendiri, akan diserahkan pada tamu dalam bentuk digital yang bisa didapatkan dalam aplikasi Bobobox tersebut.

Hal ini dikarenakan jaringan hotel Bobobox memberlakukan “smart key” dengan kode batang sebagai kunci bagi pengunjung supaya bisa mengakses lokasi pods hotel, unit yang disewa dan berbagai fasilitas yang membutuhkan kode akses tersebut.

Dengan sistem kunci pintar ini, pihak hotel bisa menjamin bahwa yang bisa mengakses bagian hotel adalah hanya tamu yang menginap di sana sehingga keamanan di hotel ini bisa terjamin.

7 1
Deretan unit pods di hotel Bobobox Pods Dago, Jalan Sultan Tirtayasa Nomor 11, Bandung, Kamis (10/6/2021). (Antara/Ricky Prayoga)




Proses administrasipun dijalankan oleh ANTARA, dan akhirnya mendapatkan unit Earth Double atau kamar bagian bawah pods yang bisa digunakan untuk dua orang dewasa ditambah satu anak berumur di bawah 10 tahun.

Untuk diketahui, Bobobox Pods Dago ini memang menawarkan empat jenis unit kapsul atau box yakni Sky Single, Earth Singe, Sky Double, dan Earth Double. Yang membedakan keempatnya adalah posisi dan dimensi unit tersebut.

Untuk sky, merupakan unit boks yang terletak di bagian atas pods, sementara earth adalah unit boks yang terletak di bagian bawah pods. Sementara single dan double adalah perbedaan dimensi unit pods dan ukuran tempat tidur.

Untuk unit box single, memiliki dimensi panjang sebesar 420 sentimeter (cm), lebar 120 sentimeter (cm) dan tinggi 240 sentimeter (cm), serta ukuran tempat tidur seluas 100×200 sentimeter. Unit ini dilengkapi ruangan tambahan yang memungkinkan orang untuk berdiri, dengan dilengkapi rak (yang bisa digunakan sebagai tangga pada unit sky), kaca gantung, dan tong sampah.

Baca juga: BUMD Jaswita-Bobobox akan bangun hotel kapsul di Bandung

Sementara boks double, memiliki dimensi panjang sebesar 420 sentimeter (cm), lebar 200 sentimeter (cm), dan tinggi sebesar 240 sentimeter (cm), serta ukuran tempat tidur seluas 180×200 sentimeter (cm). Unit ini dilengkapi ruangan tambahan yang memungkinkan orang untuk berdiri, dengan dilengkapi meja plus kursi (yang bisa digunakan sebagai tangga pada unit sky), kaca gantung, dan tong sampah.

Baca Juga Abang None :  Bandara Haneda di Tokyo yang biasa ramai kini lengang

Semua unit dalam pods tersebut juga dilengkapi dengan IoT integrated system melalui aplikasi dan control panel untuk mengontrol music ambience, pencahayaan, bluetooth speaker, keamanan, LED mood lamp, UV Key Box, QR code key.

Earth2 Orange HDR2 CPY
Unit box Earth Double di hotel Bobobox Pods Dago, Jalan Sultan Tirtayasa Nomor 11, Bandung, Kamis (10/6/2021). (Antara/Ricky Prayoga)

Usai menyelesaikan proses administrasi dan menukar sepatu dengan sandal yang terdapat dalam loker kamar yang wajib dipakai tamu saat berada di lingkungan hotel, ANTARA langsung menuju lokasi unit Earth Double nomor 38 dengan menyusuri deretan pods yang tersusun rapi hingga membentuk koridor-koridor.

Setelah akhirnya sampai dan membuka pintu unit milik ANTARA untuk semalam ini, suasana bersih dan udara sejuk langsung menyapa dari ruang tambahan yang berisi meja plus kursi dari kayu cetak yang terpasang rapi, compact dan serasi dengan unit tersebut, yang ditambah dengan kaca gantung tepat di atasnya.

Di area meja kerja dan kursi tersebut, meski ukurannya minimalis, bisa dimanfaatkan tamu untuk menyimpan tas atau perlengkapan yang dibawa, bahkan bisa juga dipakai sebagai tempat membuka laptop untuk menyelesaikan pekerjaan atau berselancar di internet dengan wifi yang cukup cepat yang disediakan hotel.

Beralih ke area tempat tidur, spot utamanya merupakan kasur tipe “king size” dilengkapi dua bantal serta selimut hangat unuk melindungi badan jika suhu kamar mungkin terlalu dingin.

Untuk masuk ke area tempat tidur ini, tamu diharuskan untuk merunduk dikarenakan jarak dari tempat tidur ke langit-langit unit hanya sekitar 120 sentimeter (cm), akan tetapi hal itu tidak mengurangi kenyamanan kita untuk mengistirahatkan tubuh setelah seharian berkegiatan.

DSC08516 Edit CPY
Lokasi control panel pada unit boks Earth Double di hotel Bobobox Pods Dago, Jalan Sultan Tirtayasa Nomor 11, Bandung, Kamis (10/6/2021). (Antara/Ricky Prayoga)




Area tempat tidur yang dilengkapi dengan jendela yang menghadap ke koridor ini, bisa disebut juga “pusat komando” unit ini, karena di sini lah “keajaiban” dari teknologi pods Bobobox ini bisa diakses oleh pengunjung.

Pasalnya, di sinilah control panel layar sentuh yang dilengkapi pengeras suara bluetooth, serta dua stopkontak (colokan listrik) di dalam setiap unit berada.

Hampir setiap fitur yang terdapat dalam unit seperti suasana musik kamar, pencahayaan dalam kamar, lampu LED bertema dengan 15 warna berbeda, hingga kunci unit bisa dikontrol di sini. Posisinya yang terletak di samping jendela unit dan dekat dengan posisi bantal ketika tidur, membuatnya mudah dan nyaman untuk diakses.

Akan tetapi, karena jarak stop kontak listrik ini berada jauh dari meja plus kursi yang ada di depan pintu masuk unit pods, akan sedikit menyulitkan bagi tamu yang membawa dan menggunakan laptop di unit pods, sehingga solusinya bisa membawa kabel tambahan agar bisa mengisi ulang baterai laptop anda.

Baca Juga Abang None :  Syal modis dari rumah mode Barli Asmara
DSC08375 Edit
Situasi toilet dan shower di hotel Bobobox Pods Dago, Jalan Sultan Tirtayasa Nomor 11, Bandung, Kamis (10/6/2021). (Antara/Ricky Prayoga/HO Bobobox)




Karena Bobobox mengusung konsep hotel kapsul, untuk kebutuhan kebersihan pihak hotel menyediakan shower atau ruang mandi, toilet, dan wastafel secara komunal atau digunakan bersama. Di setiap unit pihak hotel hanya menyediakan handuk, sikat dan pasta gigi sebagai fasilitas alat kebersihan diri.

Meski berkonsep digunakan bersama-sama  toilet dan shower selalu bersih dan minim tercium bau tak sedap dan tergolong bisa menjaga privasi. Selain itu, air panas juga disediakan oleh pihak hotel juga ikut menunjang kebutuhan tamu.

Hotel Bobobox Pods Dago ini dan hampir di seluruh cabang Bobobox, ada fasilitas pantry dengan pemanas air (water heater), microwave, dan peralatan makan yang bisa digunakan oleh para pengunjung.

Kemudian, ada juga ruang komunal atau ruang bersama yang bisa digunakan oleh para tamu untuk berbagai kegiatan mulai dari bersantai, menonton televisi, bekerja atau kegiatan lainnya. Ruang bersama di Bobobox Pods Dago ini sedikit berbeda dengan lokasi Bobobox lainnya di mana sebagian ruangannya berada di luar gedung bagian belakang sehingga menyatu dengan area merokok.

Berbagai fasilitas dan fungsi yang ditawarkan dalam 15 jaringan hotel Bobobox di tujuh kabupaten/kota, kata CEO PT Bobobox Mitra Indonesia (PT BMI) Indra Gunawan, adalah untuk memberikan pengalaman tidur yang berkualitas bagi semua orang. Karenanya, semua jaringan hotel Bobobox, terasa sangat berfokus dengan konsep pada ruang tidurnya yang nyaman.

Meski demikian, hotel ini mungkin kurang cocok jika digunakan untuk akomodasi acara liburan keluarga, terlebih bagi mereka yang terkategori usia lanjut yang akan membutuhkan usaha ekstra untuk mencapai ruang tidur. Selain itu, area meja dan kursi seharusnya masih bisa dimaksimalkan dengan menambah stopkontak untuk menunjang kebutuhan tamu di dalam unit.

Tapi secara keseluruhan hotel ini cukup memuaskan, dan boleh dikatakan hotel Bobobox dapat memenuhi ekspektasi utama yang diharapkan seperti kebersihan, kenyamanan, keamanan, dan kemudahan untuk menunjang kegiatan menginap atau untuk kebutuhan staycation dengan budget minim di kisaran harga Rp150 ribu hingga Rp200 ribu.

 

DSC08735 Edit
Pantry, jalan menuju mushola, dan menuju ruang komunal terbuka di hotel Bobobox Pods Dago, Jalan Sultan Tirtayasa Nomor 11, Bandung, Kamis (10/6/2021). (Antara/Ricky Prayoga/HO Bobobox)

Oleh Ricky Prayoga
Editor: Ganet Dirgantara
COPYRIGHT © ANTARA 2021

Sumber : https://www.antaranews.com/berita/2211654/liburan-di-dekat-rumah-jadi-pilihan-melepas-penat-di-tengah-pandemi

Written by: Bens Radio

Post comments (0)

Leave a reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *


0%
Chat Bens Radio
1
Nyok Abang None Yang Mau Kirim2 Salam
Bens Radio 106,2 FM
Nyok Yang Mau Kirim2 Salam,
Abang None Bisa Langsung Berinteraksi Dengan Penyiar Bens Radio Langsung Loh!!!