play_arrow

keyboard_arrow_right

Listeners:

Top listeners:

skip_previous skip_next
00:00 00:00
chevron_left
  • cover play_arrow

    Bens Radio 106.2 FM Jakarta

Fitur baru Agoda untuk perjalanan spontan

today30/10/2020

Background
Jakarta (ANTARA) – Platform perjalanan digital Agoda memperkenalkan fitur baru GoLocal Tonight dan HygienePlus untuk memenuhi kebutuhan pelancong yang kini cenderung melakukan pemesanan spontan, beberapa saat sebelum bepergian.

Fitur GoLocal Tonight membuat pelancong yang punya rencana spontan bisa tetap mendapat penawaran terbaik untuk membuat rencana perjalanan di tengah ketidakpastian selama pandemi COVID-19.

“Kami merasa masyarakat Indonesia masih ingin bepergian, dan GoLocal Tonight menjadi hal yang menarik bagi wisatawan yang secara spontan memutuskan untuk memesan hotel di pagi hari dan menginap di malam harinya,” kata Gede Gunawan, Country Director, Agoda Indonesia, dalam siaran resmi, Kamis.

Pelancong Indonesia bisa membuat pemesanan di hari yang sama dan mendapat diskon hingga 30 persen dari akomodasi yang berpartisipasi.

“Sementara mitra hotel bisa meningkatkan okupansi dan mendapatkan lebih banyak pesanan, ini solusi yang menguntungkan semua pihak,” lanjut Gede Gunawan.

Fitur lainnya adalah HygienePlus, fitur verifikasi yang menunjamin penyedia akomodasi sudah menerapkan langkah kesehatan.

Faktor kebersihan kini jadi pertimbangan utama para pelancong sebelum memesan akomodasi, kata dia. Di antaranya adalah perlengkapan kesehatan pribadi (masker, sarung tangan), sertifikasi kebersihan dari pemerintah, juga pengukuran suhu badan harian untuk staf dan tamu.

“HygienePlus semakin meyakinkan para wisatawan dalam menemukan hotel atau rumah liburan yang memenuhi daftar langkah-langkah kebersihan standar,” kata dia.

Baca juga: Kota-kota favorit untuk staycation jelang cuti bersama akhir Oktober

Baca juga: RedDoorz optimistis pemerintah bisa pulihkan industri perhotelan

Agoda mengungkapkan, langkah-langkah kesehatan yang penting bagi wisatawan global untuk diterapkan hotel dan penyedia akomodasi lain adalah “Desinfeksi Kamar Harian” dan “Desinfeksi Area Umum Harian”.

Sama seperti wisatawan dari Arab Saudi dan Korea Selatan, wisatawan Indonesia juga berharap hotel “Menyediakan Informasi Medis di Sekitar Akomodasi”.

Baca Juga Abang None :  Kreatif kembangkan bisnis kuliner kekinian

Senada dengan tren global, masyarakat Indonesia merasa “Sertifikasi Kebersihan dari Pemerintah” menjadi faktor penting sebelum mulai bepergian lagi.

Kementerian Pariwisata dan Ekonomi Kreatif berencana untuk menyediakan sertifikasi kebersihan, kesehatan, keamanan dan kelangsungan lingkungan hidup (CHSE) secara gratis untuk pelaku industri pariwisata di seluruh 34 provinsi di Indonesia, yang bertujuan untuk mengembalikan kepercayaan publik untuk melakukan perjalanan.

Deputi Bidang Pemasaran Kemenparekraf Nia Niscaya mengapresiasi inisiasi. Dia mengatakan, wisatawan saat ini cenderung mencari destinasi yang aman, yang sudah menjalankan protokol kesehatan, serta mengutamakan fleksibilitas dalam hal transportasi dan akomodasi.

“Program Agoda ini dapat membantu industri akomodasi beradaptasi dengan kebutuhan wisatawan di masa adaptasi kebiasaan baru. Selain itu, program ini dapat membantu wisatawan agar dapat berwisata dengan lebih aman dan fleksibel,” kata Nia.

Fitur HygienePlus dari Agoda mencakup daftar panjang berdasarkan standar kesehatan internasional yang dilakukan oleh hotel.

Termasuk diantaranya melatih staf untuk protokol keselamatan, check- in/out bebas kontak, pengukuran suhu badan staf dan tamu, staf mengenakan pelindung wajah, sekat pelindung di area umum, desinfeksi harian di akomodasi dan kamar, penyediaan masker wajah, penyediaan peralatan sterilisasi dan hand sanitizer untuk tamu, pengaturan ruang makan yang aman, dan memasang petunjuk untuk memastikan jaga jarak fisik.

Baca juga: Lokasi idaman “staycation”: Bandung, Bali dan Yogyakarta

Baca juga: Tidak hanya Indonesia, pelajar asing belum diizinkan masuk kelas

Baca juga: Minat staycation meningkat jelang cuti bersama

Pewarta: Nanien Yuniar
Editor: Alviansyah Pasaribu
COPYRIGHT © ANTARA 2020

Sumber : https://www.antaranews.com/berita/1811437/fitur-baru-agoda-untuk-perjalanan-spontan

Written by: Bens Radio

Post comments (0)

Leave a reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *


Chat Bens Radio
1
Nyok Abang None Yang Mau Kirim2 Salam
Bens Radio 106,2 FM
Nyok Yang Mau Kirim2 Salam,
Abang None Bisa Langsung Berinteraksi Dengan Penyiar Bens Radio Langsung Loh!!!