Giannis Antetokounmpo bawa Bucks dekati tempat kedua di Wilayah Timur

today14/05/2021

Background
Jakarta (ANTARA) – Perolehan 40 poin, 15 rebound dan enam assist Giannis Antetokounmpo membawa Milwaukee Bucks meraih kemenangan 142-133 atas tuan rumah Indiana Pacers pada Kamis malam (Jumat pagi WIB).

Bucks (45-25) terpaut satu gim dari Brooklyn Nets, yang memegang posisi kedua di Wilayah Timur.

Pacers (33-37) tetap bersama Charlotte Hornets menempati posisi delapan di Timur, namun keunggulan mereka atas tim urutan ke-10 Washington Wizards sekarang hanya satu gim dengan dua pertandingan tersisa.

Indiana terus kesulitan di kandang, rekornya turun menjadi 13-22 di Bankers Life Fieldhouse.

Baca juga: James Harden kembali, Nets sukses kalahkan Spurs

Baca juga: Damian Lillard cetak 30 poin saat Blazers hempaskan Jazz

Bucks menyapu bersih seri musim ini melawan Pacers untuk pertama kalinya sejak 2010.

Milwaukee mengungguli skor Indiana 39-38 pada kuarter pertama ketika menghasilkan tembakan 61,5 persen. Pacers berhasil menembakkan 51,9 persen, saat Justin Holiday mempertahankan mereka dengan 18 poin pada periode tersebut melalui enam lemparan tiga poin.

Namun Milwaukee melaju dengan 10-0 untuk membuka paruh kedua dan unggul 13 poin saat memasuki kuarter keempat. Setelah itu Indiana tidak pernah mendekat melebihi delapan poin.

Pacers mempunyai delapan pemain yang mencetak angka dua digit dipimpin oleh Holiday, yang menghimpun 26 dengan delapan lemparan tripoin.

Bucks menghancurkan Pacers di area paint, mengungguli skor mereka 78-50 dan jauh lebih sering mencapai garis lemparan bebas. Milwaukee berhasil menembakkan 23-dari-31 lemparan bebas sementara Indiana 12-dari-15.

Khris Middleton mencetak 22 poin dan Brook Lopez 21 poin serta delapan rebound. Jrue Holiday finis dengan 20 poin dan 14 assist, dan Bobby Portis mengumpulkan 12 poin melalui 5-dari-6 tembakan saat keluar dari bangku cadangan.

Baca Juga Abang None :  DFW Indonesia: Tingkatkan pengawasan jaga komoditas Laut Natuna

Domantas Sabonis hanya berhasil menembakkan 5-dari-19 upaya dari lapangan dan total mengumpulkan 10 poin serta 14 assist, dan meninggalkan pertandingan saat waktu tersisa 5:31 pada kuarter ketiga setelah ia dan Lopez berbenturan di bawah keranjang. Sabonis tampaknya mengasihani kaki kirinya, sementara Lopez tetap dalam pertandingan.

T.J. McConnell, yang mengumpulkan 23 poin, tujuh assist dan lima rebound, keluar saat waktu tinggal 3:28 pada kuarter kedua setelah tangannya cedera. Namun McConnell kembali pada awal paruh kedua.

Doug McDermott dan Oshae Brissett masing-masing menyumbang 19 poin. JaKarr Sampson mengumpulkan 14 poin, Kelan Martin menambah 12 poin dan sembilan rebound dan Goga Bitadze menghasilkan 10 poin dari bangku cadangan, demikian laporan Reuters.

Baca juga: Derrick Michael Xzavierro bergabung dengan NBA Global Academy

Baca juga: Zion Williamson diperkirakan absen lama akibat patah tulang jari

Pewarta: Fitri Supratiwi
Editor: Bayu Kuncahyo
COPYRIGHT © ANTARA 2021

Sumber :https://www.antaranews.com/berita/2155122/giannis-antetokounmpo-bawa-bucks-dekati-tempat-kedua-di-wilayah-timur

Written by: admin

Post comments (0)

Leave a reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *


0%
Chat Bens Radio
1
Nyok Abang None Yang Mau Kirim2 Salam
Bens Radio 106,2 FM
Nyok Yang Mau Kirim2 Salam,
Abang None Bisa Langsung Berinteraksi Dengan Penyiar Bens Radio Langsung Loh!!!